Iklan Header

Cara Mengganti Sandi Pada Akun Instagram

Cara Mengganti Sandi Pada Akun Instagram

Instagram merupakan aplikasi media sosial yang lebih mengedepankan gambar-gambar bagus dan unik yang bisa kamu pajang di instagram. Tak hanya itu saja, dengan fitur Instagram Stories yang membuat kamu bisa mengabadikan momen sehari-hari dengan aplikasi instagram. Tetapi pernahkah kamu mengalami akun instagram error dan meminta untuk periksa sandi instagram. Nah ini biasanya terjadi karena pihak Instagram mendeteksi perlakuan tidak wajar pada akun Instagram kamu. Diantara penyebab nya ialah 

  • Akun pernah melakukan spam.
  • Akun pernah berkomentar dengan kata-kata negatif atau yang dilarang.
  • Akun mem-posting gambar yang dilarang dalam ketentuan Instagram.
  • Akun melakukan hal rasis, sara, dan hal lainnya yang dilarang oleh Instagram.

Dengan mengetahui penyebab diatas, kamu bisa lebih berhati-hati dalam menggunakan instagram. Jangan khawatir jika akun instagram kamu error tidak bisa login, berikut cara mengganti sandi pada akun Instagram karena perintah periksa sandi instagram : 
  1. Buka aplikasi instagram atau bisa juga melalui website instagram.com.
  2. Klik profile instagram Kamu.
  3. Pilih peraturan.
  4. Lalu pilih menu "Ubah Kata Sandi".
  5. Nantinya kamu akan diminta memasukkan kata sandi lama dan kata sandi baru, silahkan masukkan kata sandi instagram lama dan yang baru.
  6. Selesai.

Bagaimana Cara Mengetahui Sandi Instagram atau Password Instagram Kita Sendiri

Untuk kasus yang satu ini, biasanya hal ini terjadi karena pengguna melupakan  sandi instagram atau password miliknya. Tak perlu khawatir, karena saya akan membagikan cara mengetahui periksa sandi instagram sendiri. Berikut caranya :
  1. Siapkan aplikasi Instagram, lalu buka aplikasi.
  2. Pilih menu login, lalu pilih menu Lupa Password atau Forgot Password.
  3. Nantinya kamu akan diminta memasukkan email untuk dikirim verifikasi kepemilikan akun Instagram.
  4. Silahkan cek email Kamu, terdapat link yang berguna sebagai pemulihan akun instagram kamu. Silahkan ikuti petunjuk yang tertera pada email.
  5. Selanjutnya kamu akan mendapat kata sandi instagram kembali, dan silahkan melakukan login ke Instagram dengan menggunakan password terbaru.
  6. Selesai.
Itu saja tentang 2 cara mengenai Cara Mengganti Sandi Instagram dan Cara mengetahui Sandi Instagram Kita Sendiri. Gunakan cara diatas jika kalian kesulitan tentang periksa sandi Instagram. Kalian bisa bagikan informasi diatas ke teman atau saudara yang merasa kesulitan dalam menggunakan Instagram.


Dapatkan informasi artikel terbaru Jelajah Android yang akan kami kirim via email:

Belum ada Komentar untuk "Cara Mengganti Sandi Pada Akun Instagram"

Posting Komentar

Gunakan bahasa yang sopan serta santun, Terima kasih dan silahkan berkomentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel