Iklan Header

Catat, Begini Cara Install Leapdroid Emulator Android Mudah


Sekarang ini, cara install Leapdroid Emulator Android mudah untuk dilakukan oleh penggunanya. Leapdroid Emulator sendiri sudah menggunakan sistem operasi android kitkat sehingga sangat stabil dan dapat mendukung banyak game serta aplikasi Android ini.

Dapat dikatakan, Leapdroid cocok mengoperasikan aplikasi-aplikasi untuk PC ringan. Nah, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Leapdroid Emulator Android, yuk simak ulasan selengkapnya berikut.

Bagaimana Cara Install Leapdroid Emulator Android Mudah?

Cara download atau install aplikasi emulator Android Leapdroid di PC atau laptop cukup simple. Perlu diketahui, developer Leapdroid Emulator Android telah bergabung dengan Google karena alasan pembuatan dan pengembangan projek baru sehingga situs resminya dinonaktifkan.

Akan tetapi, aplikasi satu ini dapat diunduh melalui beberapa situs tidak resmi. Leapdroid Emulator Android juga bisa tetap dijalankan, namun tidak tersedia pembaharuan sehingga tampilan mungkin akan terlihat jadul. Adapun beberapa cara untuk mengunduh Leapdroid Emulator Android, di antaranya:

l  Pertama-tama, buka browser di PC atau laptop terlebih dahulu.

l Jika sudah, kunjungi situs download Leapdroid Emulator Android teratas dan terpopuler agar dapat mengunduh dengan aman dan praktis,

l Selanjutnya, pilih opsi download atau unduh kemudian tunggu hingga prosesnya selesai.

l Ketika aplikasi sudah terunduh, klik dan mulai install aplikasi Leapdroid Emulator Android di PC atau laptop. Cara mengunduh pun cukup mudah, hanya perlu ikuti instruksi.

l Setelah proses unduh selesai, maka akan muncul ikon pertama yang terletak di sebelah kanan.

l  Silakan akses ke C:\Users\UserName\AppData\Roaming\yiwanzhushou\ terlebih dahulu lalu akan terdapat folder bernama Shared. Pastikan untuk copy filenya.

l  Kemudian, buat shortcut dan jadikan satu dengan koleksi aplikasi android atau APK dalam satu file.

l Tempelkan atau paste dengan format shortcut folder, misalnya berada di D:\Games\aplikasi android.

l  Lalu, buka aplikasi Leapdroid dan buka file Manager di dalam aplikasi emulator ini. Jika belum memiliki file manager, maka bisa unduh terlebih dahulu di Play Store.

l  Apabila sudah, login akun Gmail dan cari file APK apapun yang ada di dalam file manager tadi.

Untuk settingan tambahan, cek di folder C:\Program Files\LeapDroid\Vm. Kemudian, silakan klik file VirtualBox.exe dan bisa diubah dengan berbagai opsi yang ada.

Untuk pengaturan selanjutnya, bisa dilakukan dengan mengubah OpenGL menjadi DirectX atau sebaliknya. File ini sendiri berfungsi untuk menaikkan maupun menurunkan kualitas gambar grafis yang dapat dipilih sesuai kekuatan PC atau laptop.

Keunggulan yang Dimiliki Leapdroid Emulator Android

Penggunaan Leapdroid cukup menarik karena memiliki banyak keunggulan dibandingkan dengan emulator lainnya. Beberapa keunggulan yang dimiliki oleh Leapdroid Emulator Android, antara lain:

Kemudahan dalam penggunaan dan instalasi

Keunggulan pertama yang dimiliki oleh Leapdroid adalah kemudahan dalam penggunaan dan instalasi. Sebab, pengguna melakukan install emulator dan langsung dipakai. Tak perlu registrasi dan cukup melakukan setting tertentu atau bahkan hanya membayar biaya, maka program ini sudah bisa dipakai tanpa perlu repot.

Dibuat ringan untuk optimasi performa

Selain kemudahan dalam penggunaan dan instalasi, keunggulan lainnya dari emulator ini adalah dibuat ringan untuk mendapatkan optimasi performa. Leapdroid Emulator memiliki bobot layaknya menggunakan browser di PC atau laptop.

Untuk itu, meski melakukan emulasi sistem Android yang cukup kompleks, beban di PC atau laptop tidak akan parah seperti emulator lain. Berkat optimasi yang baik, penggunaan emulator satu ini sangat disarankan. 

Menggunakan OS Android terbaru

Setelah berhasil dibuat dan digunakan pada Februari 2022 lalu, Leapdroid emulator mampu support aplikasi serta sistem Android terbaru. Karena itu, saat dipakai untuk game atau aplikasi yang compatible dengan OS Android terbaru, emulator ini bisa menjalankannya dengan lancar.

Tidak memerlukan spek komputer tinggi

Keunggulan lain dari Leapdroid Emulator Android selanjutnya adalah tidak memerlukan spek komputer yang tinggi. Meski menggunakan PC tahun 2010, pengguna tetap bisa menggunakan emulator ini dengan lancar tanpa hambatan.

Aspek yang bisa digunakan dengan komputer spek rendah juga akan menguntungkan para pemilik PC atau laptop. Aplikasi game memang tetap membutuhkan spek yang tinggi, namun hal ini termasuk masalah kecil dibandingkan kelebihan lain yang diberikan.

Banyak komunitas untuk resource tambahan

Forum atau komunitas seputar Leapdroid Emulator Android sudah terkenal cukup besar. Penggunanya pun bisa mencari dengan mudah di internet mengenai forum-forum emulator ini. Keuntungan dari banyakan komunitas Leapdroid adalah bisa menjadi resource tambahan.

Biasanya, komunitas akan mengajarkan berbagai tips dan trik untuk memaksimalkan penggunaan emulator. Beberapa hal yang akan diajarkan, seperti mod dan augmentasi di mana dapat diunduh dari komunitas tersebut. 

Apa Saja Fitur yang Ditawarkan Leapdroid Emulator Android?

Leapdroid Emulator Android menawarkan banyak fitur menarik yang akan mempermudah dalam penggunaannya. Beberapa fitur yang ditawarkan oleh Leapdroid Emulator, di antaranya sebagai berikut:

Remap control bebas

Fitur utama yang ditawarkan Leapdroid Emulator untuk penggunaannya, yakni remap control bebas. Apabila sebelumnya hanya menggunakan touch screen dan gesture, sekarang dapat diatur menjadi keybind.

Pengguna emulator pun dapat dengan bebas menentukan bentuk keybind. Keybind yang bisa dipilih, mulai dari klik satu tombol keyboard, kombinasi dengan mouse, hingga custom button lainnya.

Fungsi HDR dengan virtual GPU

Fitur menarik lain dari Leapdroid Android adalah penggunaan fungsi HDR dengan menggunakan virtual GPU. Sistem satu ini akan mengambil seporsi kemampuan GPU dari komputer untuk keperluan menjadi parts virtual GPU emulator. Dengan menggunakan tenaga komputasi tersebut, tampilkan dapat menjadi HDR.

Fitur remote play

Selanjutnya, fitur yang ditawarkan Leapdroid Emulator Android adalah remote play. Pasalnya, pengguna dapat mengunduh aplikasi Leapdroid di smartphone dan melakukan sinkronisasi dengan program emulator Leapdroid di PC atau laptop.

Dengan menggunakan kabel data, pengguna bisa menghubungkan device emulator di smartphone dan PC atau laptop untuk saling berkomunikasi. Hasilnya, pengguna dapat menggunakan PC dengan remote play dari aplikasi smartphone tanpa harus melakukan kontak langsung.

Optimasi game mudah

Fitur lainnya yang dihadirkan oleh Leapdroid Emulator Android, yaitu optimasi game mudah. Perlu diketahui, Android memiliki range game yang berat, seperti Genshin Impact hingga game ringan, misalnya Candy Crush.

Untuk mendapatkan FPS optimal dan pengalaman main game yang optimal, emulator Leapdroid akan secara otomatis melakukan konfigurasi. Karena itu, pastikan untuk memilih emulator terbaik agar permainan game semakin nyaman.

Meski menawarkan banyak kelebihan dan fitur, emulator Android ini tidak luput dari kelemahan. Kelemahan utama dari Leapdroid adalah dukungan dari developernya. Setelah update terakhir di bulan Februari 2022, emulator ini tidak akan mendapatkan upgrade ke sistem lebih tinggi.

Demikian informasi terkait cara install Leapdroid Emulator Android mudah yang perlu diketahui calon penggunanya. Dengan adanya keunggulan dan fitur-fitur menarik ini, tentu kegunaan dari Leapdroid Emulator tentu akan menjadi lebih maksimal.

Dapatkan informasi artikel terbaru Jelajah Android yang akan kami kirim via email:

Belum ada Komentar untuk "Catat, Begini Cara Install Leapdroid Emulator Android Mudah"

Posting Komentar

Gunakan bahasa yang sopan serta santun, Terima kasih dan silahkan berkomentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel